Broker Properti merupakan istilah dari yang umum di sebut makelar Properti. Broker properti adalah jasa yang bertugas menjembatani antara investor dan penjual. Jasa broker properti ini sangat membantu bagi para penjual atau pembeli yang ingin membeli, menyewa, dan menjual properti. Dalam jasa broker properti jual/beli/sewa properti ditopang langsung oleh adanya dukungan dari lima stakeholder yaitu, Pemerintah, Perbankan, Developer, Asosiasi, dan masyarakat.
Jenis Broker Properti
Broker properti di Indonesia di kelompokan menjadi dua jenis yaitu:
- Broker Properti Freelance (berdiri sendiri)
- Broker Properti Bersertifikat (di bawah naungan perusahaan)
Jika Anda ingin menjadi broker properti saya akan memberikan caranya di sini, yaitu dengan cara bergabung pada sebuah kantor broker properti salah satunya adalah SitusProperti.com atau Anda bisa mengunjungi website properti.
Pada website properti Anda bisa menjual rumah, apartemen, vila, tanah, kantor, ruko, kios, Gudang, pabrik, tempat usaha. Bukan hanya menjual pada jasa ini Anda juga bisa menyewa properti yang ada pada jasa tersebut.
Kemudian pada jasa ini yang sudah memiliki website sendiri. Di website tersebut Anda bisa mendapatkan informasi terkini tentang harga dari properti yang di jual belikan dan di sewakan seperti pada saat ini terdapat harga penurunan pada properti jadi Anda bisa berpeluang membeli rumah dengan murah.
Penurunan harga properti residensial saat ini dinilai menjadi peluang bagi semua lapisan masyarakat untuk bisa membeli dan memiliki rumah sendiri dengan harga yang relatif murah.
Menurut Ketua Umum DPP Persatuan Perusahaan Realestat Indonesia (REI) yakni Paulus Totok Lusida mengatakan bahwa turunya harga properti menjadi peluang bagi para investor dan end user untuk membeli rumah. akan tetapai menurutnya harga penurunan properti tidak berlangsung lama, karena perekonomian akan segera bangkit, sehingga harga properti akan segera pulih Kembali.
Penurunan harga property ini di sebabkan oleh menurunnya permintaan property di tengah pandemi Covid-19 yang tengah melanda Dunia, dan mengimbas pada penurunan harga properti.
Chief Executive Officer Indonesia Properti Ali Tranghanda mengungkapkan bahwa tren harga properti residensial akan terus melambat hingga akhir tahun ini gara-gara covid.
Dia mengatakan bahwa hal itu dikarenakan menurunnya pembelian dari segmen end user yang mulai cenderung menahan diri demi mengamankan pemenuhan kebutuhan hidupnya di tengah kondisi ekonomi yang kurang stabil dan tengah terguncang akibat wabah Covid-19 yang tengah melanda.
“Harga akan terus melambat sampai akhir tahun. Situasi harga properti yang tengah melambat ini merupakan suatu hal yang positif bagi para investor maupun end user yang memerlukan rumah dengan harga yang terjangkau. Dengan kondisi ini sebenarnya investor sudah mendapatkan harga yang bagus” ucap Ali.
Keuntungan menggunakan jasa website properti bagi para penjual dan investor:
Keuntungan untuk Penjual
Keuntungan yang akan di terima oleh penjual adalah bisa mendapatkan media promosi secara praktis, murah, sekaligus luas distribusi yang di berikan. Iklan Properti Anda dapat diakses oleh semua orang, dari daerah atau lokasi yang luas, Anda hanya menggunakan laptop dan smartphone untuk bisa mengetahui perkembangan penjualan properti Anda. Dengan keuntungan yang banyak ini Anda bisa mendapat calon pembeli lebih banyak dan lebih cepat.
Keuntungan untuk Pembeli
Melalui jasa website properti pembeli dapat menemukan properti yang mereka cari dengan mudah dan harga yang pas di kantong. Anda bisa melihat berbagai properti dengan melihat foto keadaan properti yang ada di jasa ini. Dengan memanfaat kan situs properti, Anda bisa lebih menghemat biaya dengan hanya memeriksa satu persatu properti yang menarik perhatian Anda. Jika di rasa Anda sudah menemukan properti yang Anda carinya bisa langsung menghubungi penjual atau agen. Hal ini akan lebih efisien untuk Anda yang memiliki kesibukan yang padat.
Mungkin itu saja informasi tentang website properti yang bisa saya sampaikan. Jasa ini telah banyak di gunakan oleh masyarakat yang sedang mencari properti. Untuk Anda yang sedang bingung mencari properti ini saran saya coba jasa ini mungkin Anda bisa menemukan properti yang Anda cari.