Penerjemah Bahasa Inggris ke Indonesia adalah pekerjaan yang mengubah apa yang tertulis atau diucapkan dalam satu bahasa menjadi setara dalam bahasa lain, memungkinkan orang yang tidak berbicara bahasa lain untuk berkomunikasi. Penerjemah profesional menyediakan terjemahan bahasa untuk dokumen tertulis.
Penerjemah dipekerjakan di banyak industri seperti instansi pemerintah, lembaga pendidikan, fasilitas kesehatan, dan pengadilan. Industri software menggunakan penerjemah untuk melokalkan aplikasi yang digunakan di berbagai negara. Perusahaan penerbitan, periklanan, dan pemasaran menggunakan penerjemah untuk menyiapkan dan mengoreksi berbagai materi. Banyak perusahaan dengan operasi global mempekerjakan penerjemah. Bagaimana cara untuk menjadi seorang penerjemah?
Trik Menjadi Penerjemah Bahasa Inggris ke Indonesia
- Pelajari Bahasa Inggris Dengan Tekun
Pertama, pelajari bahasa Inggris dengan tekun. Tentu saja, akan ada lebih banyak pekerjaan datang jika Anda mau mempelajari bahasa Inggris dengan tekun sampai benar-benar mahir. Apalagi bahasa Inggris ini bahasa global yang banyak digunakan orang di seluruh dunia. Artinya, akan ada lebih banyak pekerjaan yang ada jika Anda bisa menguasai dengan baik bahasa Inggris.
- Tingkatkan Keterampilan Menulis Anda
Untuk menjadi penerjemah bahasa Inggris yang baik, Anda juga harus memiliki keterampilan menulis yang baik dalam bahasa Inggris. Anda harus memiliki kemampuan menulis dengan beberapa tips seperti:
✓ Bekerja dengan sesama teman penerjemah untuk mengetahui bagaimana mereka melakukan terjemahan bisnis yang konsisten atau jenis terjemahan lainnya.
✓ Baca versi terjemahan dokumen Anda dengan lantang untuk mengetahui di mana letak kesalahan Anda.
✓ Tuliskan kata-kata yang membuat Anda terkesan.
- Pasarkan Kemampuan Anda
Memasarkan diri skill yang dimilili dan pekerjaan Anda adalah hal yang perlu dilakukan untuk mendapatkan klien atau pekerjaan menjadi penerjemah. Jika Anda pernah memutuskan untuk melebarkan sayap dan menjadi freelance, Anda harus memiliki ‘merek’ untuk menjemput calon klien.
Anda harus memasarkan karya atau portofolio yang memikat calon klien. Anda dapat membuat situs web sendiri, menulis blog, bergabung dengan grup online untuk penerjemah profesional, dan yang terpenting, menjual layanan Anda ke seluruh dunia melalui platform online.
Ingin lebih mahir menjadi seorang penerjemah Bahasa Inggris ke Indonesia? Pelajari yuk skill berbahasa Inggris Anda di EF Center! English First adalah tempat terbaik untuk kursus bahasa Inggris, daftar segera kelasnya, yuk!